25 RUN TEKS

MARI BERSAMA- SAMA MEMBANGUN PUNCAK JAYA DENGAN PENUH KASIH `

Kamis, 22 Mei 2014

WAKIL BUPATI PUNCAK JAYA BERIKAN BANTUAN KEPADA SMK N NIOGA




Wakil Bupatii beserta rombongan saat melihat-lihat keadaan SMK N nioga
Wakil Bupati Puncak Jaya Yustus Wonda, S.Sos M.Si tegaskan anak – anak muda yang tinggal di pegunungan harus giat belajar dan jauhi pergaulan bebas yang dapat merusak masa depan karena merekalah generasi penerus bangsa yang di harapkan dapat membangun daerah pegunungan khususnya kampung
halaman mereka, hal ini di ungkapkannya saat melakukan kunjungan ke SMK Negeri Nioga Distrik Nioga Rabu (14/5).
SMK Negeri Nioga merupakan salah satu SMK yang berada di Pegunungan terutama di Kabupaten Puncak Jaya yang tidak lama lagi akan menjadi bagian dari Calon Pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Yamo, Sekolah yang letaknya di Distrik Nioga ini di lalui jalan yang menghubungkan Kabupaten Puncak Jaya dengan Kabupaten di sekitarnya,
Selain berdialog dengan para siswa-siswi SMK Negeri Nioga, Wakil Bupati Puncak Jaya Yustus Wonda, S.Sos M.Si juga meninjau sarana dan prasarana yang ada di SMK tersebut yakni ruangan kelas, Asrama Putra dan Putri, keadaan fisik sekolah dan PLTA milik SMK N Nioga yang saat ini tengah mengalami kerusakan sehingga tidak dapat di gunakan, untuk itu Wakil Bupati Puncak Jaya akan mengalokasikan dana untuk perbaikan PLTA tersebut sebab listrik merupakan kebutuhan dasar sekolah terutama untuk SMK.
Usai meninjau sarana dan prasarana SMK Negeri Nioga, Yustus Wonda, S.Sos. M.Si beserta rombongan yang diantaranya Asisten 1 Tumiran, S.Sos. M.AP, Staf Ahli Barnabas Yoteni, Wakapolres Puncak Jaya Kompol Yohanis Hadut, pejabat eselon II, III dan IV juga menyempatkan Diri melihat – lihat perumahan guru – guru SMK
Dalam kesempatan tersebut guru – guru SMK Negeri Nioga banyak memberikan usulan kepada Wakil Bupati Puncak Jaya guna kelancaran proses kegiatan belajar mengajar dan peningkatan SDM anak didik yang ada di SMK tersebut, salah satu usulan yang di sambut baik Yustus Wonda, S.Sos. M.Si  adalah yakni penambahan tenaga pengajar terutama guru Jurusan, guru bahasa Indonesia, Matematika, dan guru Bahasa inggris.
Menindak lanjuti usulan tersebut Yustus wonda, S.sos M.Si berjanji akan menugaskan beberapa guru untuk SMK N Nioga dari hasil seleksi penerimaan CPNS yang rencananya akan di Umumkan di pertengahan bulan mei ini, selain itu Yustus Wonda, S.Sos M.Si juga akan memberikan bantuan Kasur dan selimut kepada Asrama SMK N Nioga dan juga beliau akan mengusahakan pengadaan laptop dan  dan mesin diesel kepada sekolah tersebut, karena menurutnya laptop merupakan alat yang sangat penting untuk sekolah apalagi sekolah kejuruan yang saat ini tengah memprioritaskan jurusan perkantoran.
Yustus Wonda berharap murid – murid SMK N nioga untuk belajar dengan sungguh – sungguh agar ketika selesai dapat melanjutkan ke perguruan tinggi, beliau juga menghimbau kepada anak – anak muda yang belum pernah mengenyam bangku pendidikan agar dapat bersekolah setelah itu dapat kembali membangun kampung halaman mereka yang sebentar lagi akan menjadi sebuah kabupaten baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar