25 RUN TEKS

MARI BERSAMA- SAMA MEMBANGUN PUNCAK JAYA DENGAN PENUH KASIH `

Rabu, 24 Desember 2014

MANFAAT UBI REBUS BAGI KESEHATAN


Siapa warga Puncak Jaya yang tidak mengenal ubi, ubi merupakan salah satu makanan pokok bagi masyarakat kita di Puncak Jaya, ubi bisa di masak dengan cara di bakar di goreng maupun direbus, namun kali ini saya akan membahas ubi yang di rebus, ubi rebus ideal  dijadikan camilan yang bisa dikonsumsi di sela-sela waktu makan. Selain rasanya manis alami yang lezat, ubi rebus juga mengandung beragam manfaat kesehatan bagi tubuh kita loh.
Setidaknya, beberapa penelitian mengungkapkan berbagai macam manfaat ubi bagi kesehatan tubuh kita, salah satunya terlihat dari fungsinya untuk mengontrol kadar gula dalam darah
Ubi juga mengandung karbohidrat yang sehat, sekitar 33 gram per sajian. Kandungan karbohidrat di

Senin, 15 Desember 2014

KASIH NATAL HARUS DIRASAKAN SELURUH UMAT MANUSIA

Penyalaan Lilin Natal Oleh Majelis  ChristomusBaraguna
Mulia Ibadah Natal gabungan unsur PW, PAM, dan PAR yang dilaksanakan di gereja GKI Bethel Mulia Kotalama berlangsung meriah, dibawah Sorotan Tema “ Berjumpa Dengan Allah dalam Keluarga” dan Sub Tema “ Melalui Natal Jemaat Kita Memperbaharui Keluarga Kristen Untuk Kasih, Sukacita, Damai Sejahtera dari Allah”.
Natal gabungan yang penuh kekeluargaan dan kebersamaan sebagaimana dikatakan melalui tema dan sub tema. Prosesi penyalaan lilin natal yang diikuti oleh jemaat gereja disertai dengan menyanyikan bersama sama lagu malam kudus dan penyalaan lilin natal yang pertama oleh Wakil Ketua Majelis Cristomus Baraguna, yang kedua oleh Tua Tua Jemaat Yohanes Padudung, Ketiga oleh Ketua Persekutuan Wanita (PW) Wuri Melani, Keempat oleh Ketua Persekutuan Anggota Muda (PAM) Minardi Butar Butar dan penyalaan lilin natal yang terakhir oleh Ketua Persekutuan Anak Remaja (PAR) Marthin Kafiar.

Masyarakat Toraja Harus Tularkan Kiwa Gotong Royong


Ketua IKT Kab. Puncak Jaya Botten Tandipada, ST
Mulia – menyambut natal,  Ikatan Keluarga Toraja (IKT) mengadakan natal bersama para tokoh masyarakat, kegiatan Natal Bersama IKT di langsungkan di GKI Bethel Mulia Kota Lama Jumat (5/12),yang bertemakan Berjumpa Dengan Allah Dalam Keluarga (Immamat 20 : 12) dengan sub tema dengan natal IKT kita perkokoh kerukunan sebagai refleksi kehadiran Allah dalam keluarga.
Hadir Mengikuti Perayaan Natal IKT Plh . Sekretaris Daerah Ukkas, S.Sos, Dandim 1714/PJ yang di wakili oleh Danki Kopassus dan kapolres Puncak Jaya yang di wakili oleh Kabag Ops, dan Keluarga Besar IKT serta para Tokoh-tokoh masyarakat.

ARAH KEBIJAKAN PEMBANGUNAN 20 TAHU KEDEPAN MULAI DITUANGKAN DALAM RPJMD

Plh. Sekda Ukkas, S.Sos Membuka secara Resmi kegiatan RPJPD
 Mulia – saat ini setiap daerah dituntut untuk mampu membuat perencanaan pembangunan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang rasional, tepat sasaran dan efisien yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat untuk itu setiap daerah dituntut menyusun  Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD)  atasa dasar itu rabu (3/12) lalu Pemkab Puncak Jaya melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) mengadakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang bertempat di Aula Sasana Kawonak Kantor Bupati Puncak Jaya.
Kegiatan Musrenbang yang di hadiri oleh Kepala – kepala Distrik, Kepala – Kepala SKPD dan staf Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya.